Berat Badan dan panjang bayi

Pola pertumbuhan berat badan bayi/BB (weight) dan panjang badan/PB (length) bayi digambarkan dalam Kurva Pertumbuhan atau Weight/Length Chart.
Rentangnya dari 5% sampai 95%. Apabila bayi berada dalam chart tersebut, maka bayi masih dikatakan normal.


Namun, berada di luar chart baik lebih rendah atau lebih tinggi tidak bisa dinilai ada kelainan, harus diperiksa penyebabnya apa. Misalnya faktor genetik. Memeriksakan dan berdiskusi denan dokter adalah jalan terbaik.


Berada pada curva 5% atau 95% tidak lah penting. Bayi pada 95% tidak bisa dikatakan lebih sehat daripada yang 5%. Proporsi antara berat dan panjang, serta kecenderungan pertumbuhan lebih penting. Misalnya, bayi dengan panjang 95% namun berat 5%, akan nampak kurus dan mungkin tidak menunjang panjangnya. Sebaliknya, bayi dengan berat 95% dan panjang 5%, perlu diteliti adanya kemungkinan obesitas dan dilihat juga apakah ukuran yang tidak proporsional itu mengganggu aktifitasnya.

Kita sebagai orang tua, cenderung senang bayi yang chubby. Montok, hihihi lucu siiih. Dan kelihatannya sehat gitu. Padahal namanya sehat itu ya segar, ceria, dan aktif. Kalo chubby tapi susah gerak ya kasian juga kan ya…pssss.. tetep, namanya ortu ya.. aku juga khawatiiir.

contoh kurva berat badan
contoh kurva panjang badan


Mo bikin ngitung BB anak sendiri? Click aja di http://www.mybirthcare.com/favorites/babygrowth.asp

Post a Comment

0 Comments