Resep Aneka Minuman Segar dan Unik Berbahan Dasar Teh

Teh merupakan salah satu jenis minuman yang disukai oleh semua kalangan. Ada banyak jenis kreasi resep aneka minuman segar dan unik yang bisa dibuat menggunakan teh di rumah untuk keluarga. Salah satu contohnya yaitu resep minuman teh yang dipadukan dengan buah-buahan yang menggugah selera. Anda bisa menyajikan minuman yang satu ini sebagai pelengkap momen kumpul keluarga di rumah ketika waktu senggang. Selain segar, unik dan enak, minuman ini juga pasti menyehatkan karena teh dan perpaduan buah-buahan memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi kesehatan.

Untuk membuat salah satu aneka resep minuman segar & unik berbahan dasar teh dan aneka buah di rumah, siapkanlah beberapa bahan di bawah ini sebelum mempraktekkannya, yaitu:

• 500 ml air hangat.
• 1 kantong teh celup Sariwangi.
• 1 buah apel, potong dadu.
• 2 sendok teh perasan jeruk nipis.
• Potongan jeruk mandarin kaleng secukupnya.
• Kismis secukupnya.
• Madu secukupnya.

cara membuat teh rasa buah
Setelah semua bahan-bahan di atas dipersiapkan, maka ikutilah cara membuat resep teh aneka buah di bawah ini untuk dijadikan hidangan minuman segar untuk keluarga, yaitu:

  1. Seduh teh celup Sariwangi ke dalam air hangat yang sudah disiapkan sampai warnanya keluar. Angkat kantung teh dan sisihkan.
  2. Masukkan potongan apel, air jeruk nipis, potongan jeruk mandarin, kismis dan madu ke dalam teh. Aduk rata.
  3. Sajikan minuman segar ketika kumpul bersama keluarga secara langsung selagi hangat atau dinginkan terlebih dahulu di dalam kulkas.

Itulah salah satu resep aneka minuman segar dan unik yang bisa Anda buat di rumah. Selain menggunakan potongan apel, jeruk dan kismis, Anda juga bisa mengganti, menambah atau mengkreasikannya dengan aneka pilihan buah yang lain sesuai selera. Contohnya yaitu buah pir, kiwi, strawberry dan pilihan buah segar lainnya. Supaya minuman semakin terasa sedap, Anda juga bisa mengukur kadar manis sesuai keinginan. Dengan menyajikan minuman spesial ketika kumpul bersama keluarga, tentu saja suasana kehangatan yang tercipta akan semakin seru dan menyenangkan.

Post a Comment

1 Comments

efo.teo said…
Penasaran sama rasanya, gimana ya kalau ada beraneka ragam buah didalam satu gelas teh :))